Pendidikan Tentang Hipertensi Dan Pelatihan Menggunakan Alat Tensimeter Digital Bagi Kader Kesehatan Desa Sungai Rangas Tengah

Penulis

  • Rina Saputri Universitas Sari Mulia
  • Ali Rakhman Hakim Universitas Sari Mulia
  • Mustaqimah Mustaqimah Universitas Sari Mulia
  • Amanda Shelvia Savitri Universitas Sari Mulia
  • Anisa Ujuldah Universitas Sari Mulia
  • Aulia Damayanti Universitas Sari Mulia
  • Olvi Defitamira Universitas Sari Mulia
  • Rani Normaya Sari Universitas Sari Mulia
  • Risma Ananda Vania Universitas Sari Mulia

DOI:

https://doi.org/10.63004/mcm.v1i2.142

Kata Kunci:

Hipertensi, kader kesehatan, tensimeter digital

Abstrak

Pendahuluan: Hipertensi masih menjadi penyakit yang banyak diderita oleh masyarakat. Penderita hipertensi harus meminum obat secara rutin setiap hari. Salah satu cara untuk mengendalikan kepatuhan minum obat dan kontrol kesehatan penderita hipertensi adalah dengan memaksimalkan peran Kader kesehatan. Kader kesehatan memiliki peran sebagai penyuluh kesehatan di desa. Kader kesehatan  harus memiliki pengetahuan dan keterampilan yang cukup agar dapat memberikan informasi yang benar sesuai batas kemampuannya.
Tujuan: Tujuan dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan tentang penyakit hipertensi dan keterampilan menggunakan alat tensimeter digital yang benar kepada kader kesehatan.
Metode: Metode yang digunakan adalah metode pembelajaran kooperatif. Kader diberi pendidikan pengetahuan tentang penyakit hipertensi menggunakan media leaflet dan diberi pelatihan menggunakan alat tensimeter digital yang benar. Peserta dari kegiatan adalah kader kesehatan desa Sungai Rangas Tengah.
Hasil: Hasil dari kegiatan ini adalah terjadi peningkatan pengetahuan kader kesehatan tentang penyakit hipertensi. Kader kesehatan mampu memahami isi leaflet hipertensi dan mampu menyampaikan kembali maksud dari leaflet hipertensi. Kader kesehatan mampu menggunakan alat tensimeter digital dengan benar setelah mendapatkan pelatihan.
Simpulan: Simpulan dari kegiatan ini yaitu kader kesehatan dapat mengedukasi warga menggunakan media leaflet dan mampu menggunakan alat tensimeter digital dengan benar.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Hakim, A. R., Saputri, R., Zulliati, Z., Mustaqimah, M., Savitri, A. S., Ujuldah, A., Damayanti, A., Gumarus, E. G., Sadlia, F., Defitamira, O., Sari, R. N., & Vania, R. A. (2023). Peningkatan Pengetahuan Dan Keterampilan Mengedukasi Dari Kader Kesehatan Tentang Penyakit Hipertensi. Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Tangguh, 1–9.

Kemenkes RI. (2019). Permenkes No.8 Tahun 2019 Tentang Pemberdayaan Masyarakat Bidang Kesehatan. Jakarta.

Mustaqimah, M., Saputri, R., & Hakim, A. R. (2021). Optimizing Home Pharmacy Care Using Educational Media To Improve Medication Compliance For Hypertensive Patients. International Conference on Health and Science, 1(October), 860–865.

Mustaqimah, M., Saputri, R., Hakim, A. R., & Indriyani, R. (2021). Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Pasien di Kabupaten Banjar. Jurnal Surya Medika, 7(1), 209–217.

Mustaqimah, Saputri, R., Hakim, A. R., & Indriyani, R. (2022). Pengobatan Gratis Dan Edukasi Pentingnya Kepatuhan Minum Obat Pada Pasien Hipertensi Di Desa Sungai Rangas Tengah. Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Tangguh, 1, 306–311.

Zahra, A. R. A., Saputri, R., & Handayani, L. (2023). Peningkatan Pengetahuan Pada Penderita Hipertensi Dengan Pemberian Edukasi Berbasis Bahasa Banjar. Jurnal Farmasi SYIFA, 1(1), 20–26.

jurnal pengabdian masyarakat

Unduhan

Diterbitkan

17-05-2023

Cara Mengutip

Saputri, R., Hakim, A. R., Mustaqimah, M., Savitri, A. S. ., Ujuldah, A. ., Damayanti, A. ., Defitamira, O. ., Sari, R. N. ., & Vania, R. A. . (2023). Pendidikan Tentang Hipertensi Dan Pelatihan Menggunakan Alat Tensimeter Digital Bagi Kader Kesehatan Desa Sungai Rangas Tengah. Majalah Cendekia Mengabdi, 1(2), 52–56. https://doi.org/10.63004/mcm.v1i2.142

Artikel Serupa

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>