Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan dan Lingkungan Kerja dengan Kinerja Perawat Ruang Rawat Inap di RSUD Pringsewu
DOI:
https://doi.org/10.63004/hrji.v2i4.371Kata Kunci:
Gaya Kepemimpinan, Lingkungan Kerja, Kinerja PerawatAbstrak
Latar Belakang: Kinerja perawat yang baik merupakan jaminan kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan terhadap pasien yang baik yang sakit maupun sehat. Melalui kinerja perawat diharapkan dapat menunjukkan kontribusi profesionalnya secara nyata dalam miningkatkan mutu pelayanan keperawatan, yang berdampak pada pelayanan kesehatan, dan dampak akhir pada kualitas hidup dan kesejahteraan Masyarakat. Kinerja perawat salah satu rumah sakit Provinsi Lampung masih mendapatkan nilai cukup dalam melakukan komunikasi dan komplain pasien. Gaya kepemimpinan kepala ruangan mempengaruhi kinerja perawat karena menurut penelitian beberapa gaya kepemimpinan berkontribusi pada motivasi kerja perawat. Lingkungan kerja juga mempengaruhi kinerja perawat karena lingkungan kerja yang kondusif memungkinkan perawat lebih bersemangat dalam bekerja sehingga hasil kerja lebih memuaskan. Tujuan: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan gaya kepemimpinan kepala ruangan dan lingkungan kerja dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Umum Daerah Pringsewu. Metode: Penelitian ini menggunakan jenis peneitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional Populasi sebanyak 129 responden dengan sampel sebanyak 99 responden. Teknik sampling dengan cara purposive sampling. Analisis univariat menggunakan distribusi frekuensi dan analisis bivariat menggunakan uji gamma. Hasil: Hasil penelitian berdasarkan analisis univariat menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan kepala ruangan mayoritas bergaya kepemimpinan baik sebanyak 74 (74,7%). Lingkungan kerja mayoritas memiliki kategori baik sebanyak 49 (49,5%). Kinerja perawat pelaksana mayoritas berkinerja baik sebanyak 79 (78,8%). Analisa bivariat menggunakan uji gamma didapatkan p-value 0,000 (<0,05), menunjukkan ada hubungan antara gaya kepemimpinan kepala ruangan dan lingkungan kerja dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Umum Daerah Pringsewu. Simpulan: Diharapkan kepala ruangan dapat menerapkan gaya kepemimpinan dan lingkungan kerja yang sesuai agar dapat meningkatkan kinerja perawat di ruangan.
Unduhan
Referensi
Alimudin, A., & Sukoco. A (2017). The Leadership Style Model That Builds Work Behavior Through Organizational Culture. Jurnal Lentera
Fitriani, D., Nurlaela, N., & Sudarwadi, D. (2019). Lingkungan Kerja Fisik, Lingkungan Kerja Non Fisik, Dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Guru Smk Negeri 1 Manokwari. Cakrawala Management Business Journal, 1(1), 119. https://doi.org/10.30862/cm-bj.v1i1.8
Mulyatiningsih, S., & Sasyari, U. (2021). Gaya Kepemimpinan yang Efektif dalam Meningkatkan Keselamatan Pasien. Jurnal Ilmiah Keperawatan Altruistik, 4(1), 27–35. https://doi.org/10.48079/vol4.iss1.60
Badri, I. A. (2020). Hubungan Beban Kerja Dan Lingkungan Kerja Dengan Stres Kerja Perawat Ruangan Icu Dan Igd. Human Care Journal, 5(1), 379. https://doi.org/10.32883/hcj.v5i1.730
Eko Hartanto (2011). Pengaruh Stress, Kepuasan Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan PT. Putera Dharma Industri Pulogadung Jakarta Timur
Elyas, Nufus Budi (2018). Pengaruh Gaya Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan Melalui Motivasi Sebagai Variabel Intervening. Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Hendrawan, Andi. (2018). Gambaran Tingkat Pengetahuan Tenaga Kerja Pt “X” Tentang Undang-Undang Dan Peraturan Kesehatan Dan Keselamatan Kerja. Jurnal Harapan Delima. 6, 69-81.
Kusumaningsih, Dewi. dkk (2020). Hubungan Beban Kerja Fisik Dan Mental Perawat Dengan Penerapan Pasien Safety Pada Masa Pandemi Covid 19 di UPT Puskesmas Rawat Inap Kabupaten Pesawaran. Indonesian Jurnal Of Health Development Vol. 2 No. 2
Najir, Narmi, & Asrul, M. (2021). Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan Dengan Kinerja Perawat di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Kota Kendari. Jurnal Ilmiah Karya Kesehatan (JIKK), 01(02), 39–44.
Pujiastuti, M. (2021). Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan Dengan Motivasi Kerja Perawat Di Rumah Sakit Santa Elisabeth Medan Tahun 2020. Jurnal Darma Agung Husada, 8(April), 70.
Silalahi, J. Y., Fitriani, A. D., & Megawati, M. (2019). Analisis Mutu Pelayanan Perawat Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap Kelas Iii Di Rumah Sakit Advent Medan. JURNAL KESEHATAN PERINTIS (Perintis’s Health Journal), 6(1), 21–29. https://doi.org/10.33653/jkp.v6i1.165
Siswadi, Y., Radiman, R., Tupti, Z., & Jufrizen, J. (2021). Faktor Determinan Stress Kerja dan Kinerja Perawat. Jurnal Ilmiah Manajemen Dan Bisnis, 22(1), 17–34. https://doi.org/10.30596/jimb.v22i1.5627
Tama, K. A., & Dwityant, A. (2020). Hubungan Lingkungan Kerja Dengan Kinerja Perawat.
Tiandani, Zulfian & Ahmad, A. (2016) Hubungan Gaya Kepemimpinan Kepala Ruangan Dengan Kinerja Perawat Di Ruang Rawat Inap RSUD Ahmad Yani Metro Lampung. Jurnal Kesehatan Masyarakat 8 (1)
Tri, Fitri, B. (2019). Hubungan Beban Kerja Dengan Kinerja Perawat Di Ruang Rawat Inap (Muzdalifah, Multazam Dan Arofah) Rumah Sakit Islam Siti Aisyah Kota Madiun. Stikes Bhakti Husada Mulia Madiun
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Karya belum pernah diterbitkan sebelumnya (kecuali dalam bentuk abstrak atau bagian dari kuliah atau tesis yang diterbitkan) dan tidak sedang dipertimbangkan untuk diterbitkan di tempat lain. Ketika naskah diterima untuk diterbitkan dalam jurnal ini, penulis setuju untuk mentransfer hak cipta secara otomatis ke penerbit.
Health Research Journal of Indonesia dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License