Analisis Kejadian Kepatuhan Penggunaan Alat Kontrasepsi Suntik 3 Bulan Di Wilayah Kerja Puskesmas Tanta

Penulis

  • Eva Dwibudipertiwi Program Studi Sarjana Kebidanan, Fakultas Kesehatan, Universitas Sari Mulia
  • Novita Dewi Iswandari Program Studi Sarjana Kebidanan, Fakultas Kesehatan, Universitas Sari Mulia
  • Siti Noor Hasanah Program Studi Profesi Bidan, Fakultas Kesehatan, Universitas Sari Mulia

DOI:

https://doi.org/10.63004/hrji.v1i6.222

Kata Kunci:

Kepatuhan KB suntik, Kontrasepsi, suntik 3 bulan

Abstrak

Pendahuluan: Ketidakpatuhan waktu penyuntikan dapat mengurangi efektifitas KB suntik sehingga berkaitan dengan kejadian kehamilan tidak diinginkan. Berdasarkan teori karakteristik umur, pendidikan, jumlah anak dan akses terhadap faskes dapat mempengaruhi kepatuhan melakukan kunjungan ulang. Faktor dukungan suami juga merupakan unsur pendukung yang mempengaruhi kepatuhan. Tujuan: Mengetahui hubungan umur, pendidikan, jumlah anak, akses terhadap faskes dan dukungan suami dengan kepatuhan akseptor KB melakukan kunjungan ulang di wilayah kerja Puskesmas Tanta. Metode: Penelitian ini adalah observasional analitik dengan desain cross sectional. Penelitian ini dilaksanakan bulan Februari 2023. Sampel berjumlah 36 responden dengan teknik accidental sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner dengan analisis data chi-square. Hasil: Ada hubungan signifikan antara umur (p=0,010), akses terhadap faskes (p=0,020) dan dukungan suami (p=0,014) dengan kepatuhan akseptor kb suntik melakukan kunjungan ulang di wilayah kerja puskesmas tanta. tidak ada hubungan signifikan antara tingkat pendidikan (p=0,602) dan jumlah anak (p=0,647) dengan kepatuhan akseptor KB suntik melakukan kunjungan ulang di wilayah kerja Puskesmas Tanta. Kesimpulan: Ada hubungan antara umur, akses terhadap faskes dan dukungan suami dengan kepatuhan akseptor kb suntik melakukan kunjungan ulang di wilayah kerja Puskesmas Tanta.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Adriani, Junay Darmawati, & Lidya Fransisca. (2022). Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan Akseptor KB Suntik Melakukan Kunjungan Ulang. Jurnal Kebidanan : Jurnal Medical Science Ilmu Kesehatan Akademi Kebidanan Budi Mulia Palembang, 12(1), 14–25. https://doi.org/10.35325/kebidanan.v12i1.291

BPS. (2019). Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Selatan. https://kalsel.bps.go.id/linkTableDinamis/view/id/877

Data KB 2022 Puskesmas Tanta September (1). (n.d.).

Faradilla. (2020). Evaluasi Dan Karakteristik Kepatuhan. 6–27.

Iklima, N., Hayati, S., & Audria, D. (2022). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kepatuhan Penggunaan Alat Kontrasepsi Suntik 3 Bulan. Jurnal Keperawatan BSI, 10(1), 80-91.

Saragih, E. (2020). Hubungan Pengetahuan Dan Motivasi Akseptor KBSuntik 3 Bulan Dengan Kepatuhan KunjunganUlang DiPoskesdes Desa Pandumaan. Journal of Midwifery Senior, 3(1), 121–125.

Usmia, S., Haerani, Wahyuni, S., Kamaruddin, M., & Misriyani. (2020). Deskripsi Pengetahuan Ibu Tentang Kb Suntik 3 Bulan (Depo Progestin) Di Puskesmas Bontobahari Bulukumba. Medika Alkhairaat : Jurnal Penelitian Kedokteran Dan Kesehatan, 2(2). https://doi.org/10.31970/ma.v2i2.53

Diterbitkan

20-08-2023

Cara Mengutip

Dwibudipertiwi, E., Iswandari, N. D. ., & Hasanah, S. N. . (2023). Analisis Kejadian Kepatuhan Penggunaan Alat Kontrasepsi Suntik 3 Bulan Di Wilayah Kerja Puskesmas Tanta. Health Research Journal of Indonesia, 1(6), 259–267. https://doi.org/10.63004/hrji.v1i6.222