Edukasi Gizi Kesehatan Reproduksi Pada Wanita Pengguna KB

Penulis

  • Novita Dewi Iswandari Universitas Sari Mulia
  • Nurul Hidayah Universitas Sari Mulia
  • Yayuk Puji Lestari Universitas Sari Mulia

DOI:

https://doi.org/10.63004/mcm.v1i3.251

Kata Kunci:

Gizi, Wanita, KB

Abstrak

Pendahuluan: Pola makan merupakan perilaku paling penting yang dapat mempengaruhi keadaan gizi. Hal ini disebabkan karena kuantitas dan kualitas makanan dan minuman yang konsekuensinya akan mempengaruhi tingkat kesehatan individu dan masyarakat. Agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit kronis atau penyakit tidak menular terkait gizi, maka pola makan masyarakat perlu di tingkatkan kearahnya konsumsi gizi seimbang. Keadaan gizi yang baik dapat meningkatkan kesehatan individu dan masyarakat. Gizi yang optimal sangat penting untuk pertumbuhan normal serta perkembangan fisik dan kecerdasan bayi, anak-anak serta seluruh kelompok umur. Gizi yang baik membuat berat badan normal atau sehat, tubuh tidak mudah terkena penyakit infeksi, produktivitas kerja meningkat serta terlindung dari penyakit kronik dan kematian dini.
Tujuan: Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman dan kesadaran ibu tentang pentingnya gizi kesehatan reproduksi selama menggunakan KB.
Metode: Kegiatan pengabdian masyarakat ini berupa pemberian edukasi tentang gizi kesehatan reproduksi selama menggunakan KB dan di lanjutkan dengan diskusi. Kegiatan ini di ikuti oleh ibu yang sedang menggunakan KB sebanyak 10 orang.
Hasil: Hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman serta kesadaran pada wanita terkait pentingnya gizi kesehatan reproduksi selama menggunakan KB.
Simpulan: Kegiatan pengabdian masyarakat yang telah di lakukan melalui edukasi dan diskusi dapat meningkatkan pengetahuan, wawasan dan kesadaran wanita mengenai pentingnya gizi kesehatan reproduksi selama menggunakan KB, sehingga wanita tersebut akan berpartisipasi aktif untuk bisa memperhatikan informasi tersebut.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Aqmal, R. (2020) ‘Pendidikan Keluarga Dan Partisipasi Masyarakat Pada Program Keluarga Berencana Di Masa Pandemi Covid-19 Desa Kerandin Kecamatan Lingga Timur Kabupaten Lingga’, TANJAK: Journal of Education and Teaching, 1(2), pp.2013–222. doi: 10.35961/tanjak.v1i2.159.

Fadare, O., Amare, M., Mavrotas, G., Akerele, D., Ogunniyi, A. 2019. Mother’s nutrition-related knowledge and child nutrition outcomes: Empirical evidence from Nigeria. PloS One. 14(2):e0212775. https://doi.org/10.1371/journal.pone.0212775

Firdaus, A.M., Amin, S., Murtafiah, W. 2021. Pelatihan Materi Gizi Seimbang Pada Ibu Rumah Tangga Untuk Peningkatan Status Gizi di Kampung Literasi Pa’biringa Makassar. Jurnal Terapan Abdimas. 6(2):102-109. http://doi.org/10.25273/jta.v6i2.7425

Lathifah, N.S. 2016. Gambaran Pengetahuan Ibu tentang Keluarga Sadar Gizi (Kadarzi) di Lingkungan Pulau Pasaran Kelurahan Kota Karang Kecamatan Teluk Betung Timur Kota Bandar Lampung. Jurnal Kesehatan. 7(1):85-89. http://dx.doi.org/10.26630/jk.v7i1.123

Nurdiawan, O., Pratama, F. A. and Rahaningsih, N. (2020) ‘PKM E-Commerce Kampung Keluarga Berencana Desa Mertasinga Kabupaten Cirebon’, Madani : Indonesian Journal of Civil Society, 2(1), pp. 1–8. doi: 10.35970/madani.v2i1.46. Rahayu, D. T. (2022) ‘Effect of Infant Massage on Sleep Quality Of Baby 3-6 Months’,4(2), pp. 224–230.

Rahayu, D. T. (2022) ‘Effect of Infant Massage on Sleep Quality Of Baby 3-6 Months’,4(2), pp. 224–230.

Restiyani, N. L. N. and Murjana Yasa, I. G. W. (2019) ‘Efektivitas Program Kampung Keluarga Berencana (Kb) Dan Dampaknya Terhadap Kesejahteraan Keluarga Miskin Di Kota Denpasar’, E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana, 7, p. 711. doi:10.24843/eeb.2019.v08.i07.p03.

Unduhan

Diterbitkan

31-08-2023

Cara Mengutip

Iswandari, N. D. ., Hidayah, N. ., & Lestari, Y. P. . (2023). Edukasi Gizi Kesehatan Reproduksi Pada Wanita Pengguna KB. Majalah Cendekia Mengabdi, 1(3), 171–175. https://doi.org/10.63004/mcm.v1i3.251

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

<< < 1 2