Systematic Literature Review: Pembentukan Kokristal Dengan Koformer Asam Karboksilat Metode Solvent Drop Grinding Dan Slurry Terhadap Kelarutan Zat Aktif

Penulis

  • Nikita Aprilia Yuniardi Universitas Lampung
  • Afriyani Universitas Lampung
  • Ervina Damayanti
  • Muhammad Iqbal

Kata Kunci:

Kelarutan, Kokristal, Solvent Drop Grinding, Slurry, Koformer Asam Karboksilat

Abstrak

Kelarutan merupakan faktor penting yang memengaruhi bioavailabilitas dan efektivitas terapi obat. Namun, sekitar 40% kandidat obat memiliki kelarutan rendah dalam air, yang menghambat penyerapan dalam tubuh. Salah satu solusi yang diterapkan dalam penelitian ini adalah teknik kokristalisasi dengan metode Solvent Drop Grinding dan Slurry, menggunakan koformer asam karboksilat untuk meningkatkan kelarutan zat aktif. Dalam studi ini, zat aktif seperti Promethazine, Sildenafil, Acyclovir, Simvastatin, dan Imidazopyridazine dimodifikasi melalui Solvent Drop Grinding, sementara Berberine, Carbamazepine, Ketoprofen, dan Theophylline menggunakan teknik Slurry. Hasil menunjukkan bahwa metode kokristalisasi ini efektif meningkatkan kelarutan zat aktif. Peningkatan tersebut terjadi akibat terbentuknya ikatan hidrogen antara zat aktif dan koformer, serta adanya fase kristal baru yang menandakan keberhasilan pembentukan kokristal. Penelitian ini mendukung potensi teknik kokristalisasi dengan metode Solvent Drop Grinding dan Slurry dalam meningkatkan kelarutan zat aktif yang rendah. Dengan demikian, teknik ini berpotensi digunakan dalam formulasi obat untuk meningkatkan bioavailabilitas senyawa yang memiliki keterbatasan kelarutan dalam air.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

28-12-2024

Cara Mengutip

Aprilia Yuniardi, N., Afriyani, Ervina Damayanti, & Muhammad Iqbal. (2024). Systematic Literature Review: Pembentukan Kokristal Dengan Koformer Asam Karboksilat Metode Solvent Drop Grinding Dan Slurry Terhadap Kelarutan Zat Aktif. Sains Medisina, 3(2), 80–87. Diambil dari https://wpcpublisher.com/jurnal/index.php/sainsmedisina/article/view/533

Terbitan

Bagian

Artikel