Skrining Fitokimia Dan Uji Aktivitas Antioksidan Infusa Daun Mundar (Garcinia forbesii King.) Menggunakan Metode DPPH (1,2-Diphenyl-1-Picrylhydrazyl)

Penulis

  • Rahmi Muthia Universitas Borneo Lestari
  • Hafiz Ramadhan Universitas Borneo Lestari
  • Zyrzasya Sofia Nara Arsyad Universitas Borneo Lestari

Kata Kunci:

antioksidan, daun, mundar, infusa, DPPH

Abstrak

Radikal bebas (oksidan) mencari dan menangkap elektron dari zat lain untuk menetralkan diri. Reaksinya menyebabkan terbentuknya senyawa abnormal yang dapat merusak sel-sel penting.  Salah satu sumber antioksidan alami adalah tumbuhan. Tumbuhan yang berpotensi sebagai antioksidan yaitu  Mundar (Garcinia forbesii King.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan senyawa dan  mengetahui nilai IC50 infusa daun Mundar. Simplisia daun Mundar diekstraksi dengan metode infusa. Skrining fitokimia diujikan secara sederhana ditunjukkan dengan adanya dengan perubahan warna atau terbentuknya endapan. Uji aktivitas antioksidan dengan metode DPPH menggunakan Spektrofotometer UV-Vis. Pembanding yang digunakan kuersetin. Berdasarkan hasil skrining fitokimia infusa daun Mundar menunjukkan positif mengandung senyawa fenol dan flavonoid. Hasil uji aktivitas antioksidan infusa menggunakan konsentrasi 25, 50, 100, 150 dan 200 µg/mL  dengan rerata inhibisi masing-masing 24,575 ± 0,311, 28,679 ± 0,237, 33,880 ± 1,086, 36,054 ± 2,064 dan 41,176 ± 0,518 dengan nilai IC50 sebesar 297,9279 µg/mL. Kesimpulan dari penelitian ini adalah, infusa daun Mundar mengandung senyawa fenol dan flavonoid. Hasil uji kuantitatif aktivitas antioksidan infusa daun Mundar termasuk kategori antioksidan sangat lemah.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

23-10-2023

Cara Mengutip

Muthia, R., Ramadhan, H., & Arsyad, Z. S. N. . (2023). Skrining Fitokimia Dan Uji Aktivitas Antioksidan Infusa Daun Mundar (Garcinia forbesii King.) Menggunakan Metode DPPH (1,2-Diphenyl-1-Picrylhydrazyl). Sains Medisina, 2(1), 6–12. Diambil dari https://wpcpublisher.com/jurnal/index.php/sainsmedisina/article/view/259

Terbitan

Bagian

Artikel