Kelas Persia (Persiapan Persalinan Bahagia Dan Bayi Sejahtera) Di Kalurahan Banyuraden Gamping Sleman Yogyakarta

Isi Artikel Utama

Nuli Nuryanti Zulala
Nidatul Khofiyah
Suyani

Abstrak

Mempersiapkan persalinan dan adalah salah satu saat yang paling menyenangkan bagi perempuan, Namun juga dapat menjadi masa yang diliputi ketakutan dan kecemasan untuk calon ibu. Selama masa transisi ini seorang calon ibu mulai mempersiapkan diri dan juga harus berdamai dengan banyak penyesuaian yang dibuat. Perencanaan yang tepat dapat membantu mempermudah proses persalinan. Persalinan merupakan peristiwa yang mengubah kehidupan dan asuhan terhadap perempuan yang mempengaruhi secara fisik maupun psikologi dalam jangka pendek maupun panjang. Perempuan dalam persalinan memiliki kebutuhan yang mendalam akan empati, dukungan dan pertolongan. Dukungan dalam persalinan meliputi empat hal yaitu dukungan emosional, dukungan informasi, dukungan fisik, dan advokasi. Persiapan persalinan bertujuan membantu calon ibu dan keluarganya membuat keputusan yang tepat mengenai kehamilan, persalinan, dan menjadi orang tua serta dihasilkan bayi yang sejahtera, sehat dan bahagia. Calon ibu dan keluarganya memerlukan pengetahuan tentang berbagai hal seperti kehamilan yang sehat, proses persalinan, strategi koping persiapan menjadi orang tua, persiapan pemberian ASI eksklusif. Kelas PERSIA (Persiapan Persalinan Bahagia dan Bayi Sejahtera) merupakan kelas persiapan yang memberikan pengalaman pendidikan untuk mempersiapkan calon ibu dan pasangan secara emosional dan fisik untuk proses persalinan dan perencanaan perawatan bayi. Juga termasuk mempersiapkan anggota lain dari keluarga untuk kedatangan anggota keluarga baru. Kelas PERSIA merupakan kelas proses dinamis di mana calon orang tua belajar informasi kognitif tentang aspek fisik serta emosional dari kehamilan, persalinan, serta pengasuhan dini. Keterampilan mengatasi dan teknik dukungan dalam proses persalinan


Kata kunci: kehamilan; persiapan persalinan; kelas; bayi sejahtera

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Zulala, N. N., Khofiyah, N., & Suyani. (2025). Kelas Persia (Persiapan Persalinan Bahagia Dan Bayi Sejahtera) Di Kalurahan Banyuraden Gamping Sleman Yogyakarta. Jurnal Pengabdian Masyarakat Wadah Publikasi Cendekia, 2(2), 174–180. https://doi.org/10.63004/jpmwpc.v2i2.762
Bagian
Artikel

Referensi

Anwar, K. K. et al. (2023) ‘Husband Participation in Pregnant Women’s Classes on Decision Making in P4K (Delivery Planning and Complication Prevention Program)’, Window of Health : Jurnal Kesehatan, 6(2 SE-Articles), pp. 199–207. doi: 10.33096/woh.vi.101.

Aprilia, Y. (2014). Gentle Birth Balance. Qonita.

Borrelli, S. E. (2013). What Is a Good Midwife? Insights From The Literature. Elsevier, 30, 3–10.

Hodnett, E. D. et al. (2005) ‘Continuous Support for Women During Childbirth’, Birth, 32(1), p. 72. doi: https://doi.org/10.1111/j.0730-7659.2005.00336.x.

Iliadou, M. (2012). Supporting women in labour. Health Science Journal, 6(2), 773–783.

Iravani, M., Zarean, E., Janghorbani, M., & Bahrami, M. (2015). Women ’ s needs and expectations during normal labor and delivery. 4(February).

Kemenkes RI (2018) ‘Buletin Stunting’, Kementerian Kesehatan RI, 301(5), pp. 1163–1178.

KemenkesRI (2018) ‘Cegah Stunting itu Penting’, Kemenkes RI.

Kementrian Kesehatan Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (2018) ‘RISKESDAS 2018’. Jakarta: Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Departemen Kesehatan Republik Indonesia.

Khofiyah, N. (2020) ‘Edukasi Berpengaruh terhadap Pemberian Stimulasi Perkembangan Anak Usia 12-24 Bulan oleh Ibu di Posyandu Desa Tambakrejo Kabupaten Puworejo’, Jurnal Ners dan Kebidanan (Journal of Ners and Midwifery); Vol 7, No 2 (2020)DO - 10.26699/jnk.v7i2.ART.p231-238 . Available at: http://jnk.phb.ac.id/index.php/jnk/article/view/516.

Nugroho, M. R., Sasongko, R. N. and Kristiawan, M. (2021) ‘Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kejadian Stunting pada Anak Usia Dini di Indonesia’, Jurnal Obsesi Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5. doi: 10.31004/obsesi.v5i2.1169.

Putri, N. R., Amalia, R. and Kusmawati, I. I. (2022) ‘Kelas Ibu Hamil Terhadap Kesehatan Psikologis Ibu Hamil dan Persiapan Persalinan: Systematic Review’, Indonesian Journal of Midwifery (IJM), 5(1 SE-Articles), pp. 29–38. doi: 10.35473/ijm.v5i1.1427.

Satriyandari, Y. and Estri, B. A. (2024) ‘IBM pendampingan kelas Ibu hamil untuk meningkatkan kesehatan Ibu & Janin IBM class assistance for pregnant women to improve mother & fetal health’, 4, pp. 233–243.

Simbolon, G. A. H., Siburian, U. D. and Ritonga, P. T. (2021) ‘PENGARUH KELAS IBU HAMIL TERHADAP KECEMASAN MENGHADAPI PERSALINAN PADA IBU HAMIL BERESIKO’, 6(2), pp. 290–299.

Sudirman, J. and Usman, S. (2023) ‘Efektifitas Edukasi Maternal Mental Health terhadap Kesehatan Mental Ibu Selama Masa Kehamilan’, pp. 317–322.

Suhartati, S., M.G, E. E. and Iswandari, N. D. (2024) ‘Optimalisasi Kelas Ibu Hamil Dalam Upaya Pencegahan Stunting di Kelurahan Sungai Andai Banjarmasin’, Journal of Community Development, 4(3 SE-Articles), pp. 362–367. doi: 10.47134/comdev.v4i3.244.

WHO. (2013). A Handbook For Building Skills : Counselling For Maternal and Newborn Health Care.

Wilda, A. et al. (2022) ‘Optimalisasi kelas ibu hamil sebagai upaya peningkatan kesehatan pada masa kehamilan dan persiapan persalinan’, 2018, pp. 34–38.