Gerakan Mencegah Dan Menanggulangi Anemia (Geramedia) Pada Siswi Di Man Sampang

Isi Artikel Utama

Mei Lestari Ika Widyyati
Ahmadi Ahmadi

Abstrak

Masa remaja adalah masa transisi antara anak dan dewasa yang terjadi pacu tumbuh (growth spurt), timbul ciri-ciri seks sekunder, tercapai fertilitas dan terjadi perubahan-perubahan psikologik serta kognitif (Soetjiningsih, 2007). Remaja putri pada setiap bulannya akan mengalami menstruasi yang mana pada saat menstruasi ini mereka akan beresiko terkena anemia, ditambah lagi dengan kebiasaan diet remaja putri yang kurang baik yang dapat meningkatkan resiko terjadinya anemia. Anemia merupakan keadaan dimana kadar hemoglobin atau sel darah merah didalam tubuh berada dibawah normal, yang mana apabila dibiarkan dapat menyebabkan masalah kesehatan bagi si penderita. Anemia dapat menimbulkan gejala seperti lesu, lemah, letih, lelah dan cepat lupa. Selain itu anemia juga dapat meyebabkan tubuh mudah terkena infeksi dikarena terjadinya penurunan daya tahan tubuh. Tujuan dari kegiatan PKM ini adalah : untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang cara mencegah dan menanggulangi Anemia. Tahapan pelaksanaan kegiatan adalah dengan memberikan materi tentang cara mencegah dan menanggulangi anemia pada remaja. Khalayak sasaran PKM ini adalah Siswi di MAN Sampang.   Solusi : Dengan melakukan kegiatan Penyuluhan, pemeriksaan kesehatan dan Skrining Hemoglobin pada remaja putri, karena dengan mengikuti kegiatan ini dapat menambah pengetahuan para siswa tentang cara mencegah dan menanggulangi anemia.  Bagi tenaga kesehatan dapat dapat dijadikan sebagai alternativ tindakan dalam mendukung pemberian Asuhan keperawatan yang profesional pada remaja dengan anemia. Metode Program PKM ini adalah bekerjasama dengan Pihak MAN Sampang yang sangat berperan dalam terlaksananya kegiatan PKM ini. Target Luaran : Target luaran dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah Prosiding ber ISBN dari seminar nasional, Artikel pada media massa/elektronik Kabar Universitas Nazhatut Thullab Sampang dan video kegiatan yang dapat diunggah di Youtube Channel UNT Sampang, Media Sosial Tik Tok, Instagram TV UNT Sampang.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Ika Widyyati, M. L., & Ahmadi, A. (2024). Gerakan Mencegah Dan Menanggulangi Anemia (Geramedia) Pada Siswi Di Man Sampang. Prosiding Penelitian Dan Pengabdian Karya Cendekia, 2, 13–18. Diambil dari https://wpcpublisher.com/jurnal/index.php/prosidingkaryacendekia/article/view/480
Bagian
Artikel